MANTUL! Beijing Bangun "Bandara Terbesar di Dunia" Senilai Rp 121 Triliun!

Bandara adalah pusat transportasi yang sangat penting. Berikut ini ada bandara baru yang sedang dibangun dan diperkirakan akan beroperasi pada September 2019.


Pemerintah Tiongkok terus mempercepat pembangunan Bandara Baru Beijing yang digadang-gadang akan menjadi bandara terbesar dan termegah di dunia. Bandara Baru Beijing ini terbuat dari 1,6 juta meter kubik beton, 52 ribu ton baja, dan membentang 47 kilometer persegi, termasuk landasan pacu. Bandara baru bernilai 80 miliar Yuan (Rp121 triliun lebih).

Sponsored Ad

Bandara Internasional Daxing ini terletak 67 kilometer dari selatan Beijing, bandara ini secara teknis akan berada di provinsi yang merupakan tetangga Beijing, Hebei.

Untuk meningkatkan lingkungan sekitar bandara, area Daxing akan melakukan penghijauan sebanyak 32.000 hektar termasuk 5000 hektar di sekitar bandara. Ini akan menjadikan bandara sebagai bandara paling ramah lingkungan.

Sponsored Ad

Desain bandara baru ini dirancang menyerupai bentuk bunga raksasa sehingga membentuk terminal bantara secara menyatu. Saat bandara ini sudah beroperasi dengan kapasitas penuh pada tahun 2025, bandara ini akan memiliki delapan landasan pacu yang dapat melayani penumpang sebanyak 72 juta orang per tahun.

Bandara baru tersebut dinilai akan mengurangi tekanan pada Bandara Internasional Beijing yang ada sekarang, yang merupakan bandara terbesar kedua di dunia ditinjau dari volume penumpang.

Sponsored Ad

Bandara baru ini sendiri akan terhubung ke Beijing dengan kereta api kecepatan tinggi, dengan kecepatan tertinggi 350 kilometer per jam, berikut juga kereta antar kota dan jalan tol utama.

Berikut video bandara baru di Beijing:

Sumber: tripgotw

Kamu Mungkin Suka