Ia Pertama Kali Liat "Caviar Hijau"! Begitu Dimakan, Langsung Dilepeh?!

Siapa disini yang suka makan sushi? Sushi adalah makanan khas Jepang yang terdiri dari nasi yang dibentuk bersama lauk berupa makanan laut, daging, sayuran mentah atau sudah dimasak. Sekali hap pasti gak bisa berhenti deh!

Sushi telur ikan salmon (caviar) juga adalah salah satu menu favorit orang-orang. Butiran oranye bening ini memiliki cita rasa laut yang penuh. Namun, baru-baru ini ada telur ikan salmon yang hijau! Penampilan luarnya sama seperti telur ikan salmon oranye bening, hanya saja beda di warnanya yang hijau terang seperti rumput! Memangnya ini telur ikan salmon juga kah? Atau mungkin sudah berjamur?

Sponsored Ad


Ternyata ini bukan telur ikan salmon, guys! Ini adalah produk terbaru dari Tamaruya, perusahaan pembuat wasabi di Jepang, yang diberi nama Wasa Beads. Tamaruya sendiri sudah beroperasi selama 140 tahun lamanya dan memiliki sejarah yang panjang.


Sponsored Ad

Kemunculannya ini langsung menjadi topik hangat di kalangan netizen. Beberapa netizen mempertanyakan warna hijau yang dipakai terlihat seperti pewarna buatan, tapi tamaruya segera merespon dengan mengatakan bahwa mereka tidak menggunakan pewarna buatan apapun untuk pembuatan Wasa Beads ini. Warna hijaunya memang murni dari warna wasabi itu sendiri, jadi semuanya boleh makan dengan tenang.


Dan bagaimana cara pembuatan bola imut ini? Ternyata Tamaruya menggunakan wasabi segar dari Shizouka dan mengolahnya menjadi butiran yang lembut dan mengkilap seperti telur ikan salmon asli. Rasanya masih mengandung rasa pedas dari wasabi. Perpaduan yang kontras ini akan membuat pelanggan rela membelinya! Butiran hijau cantik berkilau yang dimasukkan dalam toples bening sangat cocok dijadikan hadiah atau suvenir~

Sponsored Ad


Bicara wasabi, tentu erat kaitannya dengan sushi. Sushi pada umumnya akan menyembunyikan wasabi di antara nasi dan potongan ikannya supaya pasta hijau ini tidak merusak penampilan dari sushi itu sendiri.


Sponsored Ad

Tapi, Wasa Beads ini berbeda karena bening seperti batu kristal, maka ini akan sangat cantik jika ditaruh langsung di atas sushi sebagai hiasan!


Saat ini setiap orang selalu menerapkan kebiasaan "potret dulu baru makan", jadi selain rasanya yang enak, penampilannya juga cantik! Mengubah bahan-bahan biasa jadi karya seni yang indah adalah ujian bagi koki dan para pelaku bisnis. Wasa beads ini adalah contoh terbaik!

Sponsored Ad


Cantik banget kan kalau digabung si telur ikan salmon asli dan wasa beads ini!


Sponsored Ad

Dua jempol buat Tamaruya untuk penemuan yang super jenius ini! Kalau kamu ke Jepang, boleh dicoba beli nih!


Sumber: itislooker

Kamu Mungkin Suka