Ibu Tua Ini Salah Jahit Baju Pesanan, Namun Balasan dari Pelanggannya Justru Bikin Hati Adem!

Setiap orangtua pasti akan berusaha keras untuk mendidik anaknya, terlebih untuk orangtua tunggal. Dan itu bukanlah pekerjaan yang mudah.

Seperti kisah berikut ini, ada seorang ibu yang tinggal di rumah kecil bersama seorang anak remaja. Anak perempuannya yang rajin sholat dan patuh kepada ibunya itu sebentar lagi lulus sekolah dan akan melanjutkan kuliah.

Sponsored Ad

Dengan penuh semangat ibunya bekerja keras agar bisa membiayai anaknya melanjutkan kuliah. Ibunya hanyalah seorang penjahit. Ia rela menghabiskan seluruh waktunya hanya di depan mesin jahit itu demi anaknya.

Pada suatu hari, saat bulan Ramadhan, pesanan jahitan membludak, karena anaknya tidak ingin ibunya kelelahan bekerja, sang anak ingin menolak beberapa orderan, namun sang ibu dengan penuh semangat menerima orderan tersebut.

Sponsored Ad

Namanya manusia pasti tidak luput dari salah, salah satu orderan milik pelanggannya ternyata salah jahit. Lalu ibu merasa bingung dan khawatir, hingga akhirnya ia menjahit ulang. Walaupun harus mengeluarkan kain baru, ia bersedia mengganti kelalaiannya tersebut demi pelanggan yang telah percaya menjahit di tempatnya.

Sponsored Ad

Namun hal tak terduga terjadi, pada saat pemilik orderan tersebut mengambil baju jahitan, ia melihat ada baju dengan warna yang sama menggantung di deretan baju hasil jahitan, lalu bapak tersebut bertanya apakah ada yang menjahit baju sama dengan baju bapak dan keluarganya tersebut.

Kemudian sang ibu menjelaskan bahwa itu adalah kesalahan dia saat menjahit baju bapak tersebut, lalu bapak itu bukannya marah, namun malah membeli baju-baju tersebut.

Sungguh niat baik memang akan dibalas berkali-kali lipat sama Allah. Karena kebaikan dan kerja kerasnya, ibu itu berhasil menyelesaikan seluruh orderan yang masuk untuk baju lebaran.

Sponsored Ad

Saat-saat itu, kemudian kabar bahagia juga datang, anak semata wayangnya mendapat surat bahwa ia lolos untuk mendapat beasiswa. Surat yang berhari-hari yang lalu selalu ia tunggu-tunggu akhirnya berbuah manis.

Sponsored Ad

Anak yang rajin belajar dan berbakti kepada orangtua, selain pintar ia juga tak segan untuk membantu ibunya menjahit.

Pesan yang bisa diambil dari kisah ini adalah, seberapa berat hidupmu, jangan pernah mengeluh, kerjakan dengan ikhlas, lakukan yang terbaik, pasti Tuhan akan ngasih yang terbaik juga untukmu.

Sumber: Youtube



Kamu Mungkin Suka