Wanita Ini Menyulap Kontainer Sempit dan Tua Berukuran 32 Meter Jadi Rumah yang Bikin Orang Terkesima!

Memiliki rumah yang nyaman tentu menjadi keinginan bagi setiap orang tapi nyatanya tidak semudah membalikkan telapak tangan. Selalu ada alasan untuk memiliki rumah yang nyaman, entah karena biaya atau bentuk dan interior yang tidak sesuai dengan selera.

Namun berbeda dengan yang dilakukan oleh Brenda Kelly, dia mengubah sebuah kontainer kecil menjadi rumah yang nyaman.

Rasanya sulit membayangkan seseorang tinggal di sebuah kontainer berukuran 32 meter persegi. Namun, nyatanya Brenda tidak hanya berhasil mengubahnya menjadi rumah yang nyaman, tempat ini juga menjadi contoh bagi orang-orang yang mau melakukan hal serupa untuk tinggal di ruangan yang lebih sempit.

Dari luar, semua pasti tidak akan terkesan dengan bentuknya. Terlihat sempit, kecil dan hanya sebuah kotak. Begitu melangkah masuk, melihat desain dan perencanaan yang dibuat Brenda, kamu akan terpukau.

Rumah ini sangat lengkap dengan apa yang manusia butuhkan untuk hidup sehari-hari.

Ada dapur, ruang tidur, juga ruang tamu. Karena kontainer ini tinggi, jadi dapurnya dilengkapi dengan lemari panjang yang berguna untuk menyimpan banyak perabotan.

Brenda memang bisa memanfaatkan ruangan yang sempit ini dengan luar biasa. 

Tidak hanya lantai utama yang lengkap, tapi juga lantai kedua pada kontainer ini. Rumah ini benar-benar menjadi rumah idaman yang luar biasa.

Berikut ini videonya:

 Semoga kamu mendapat inspirasi dari artikel ini ya.


Sumber: Erabaru

Video rekomendasi:

Kamu Mungkin Suka