Saking Miskin dan Kelaparan, Ia Pernah Makan Mie Kuah Bekas Tamu di Meja. "Pengalamannya" Bikin Ia Jadi Aktor K-Pop Terkaya!

Kehidupan para artis tidaklah seperti bayangan kita. Mereka bukanlah kaya dan hidup enak sejak lahir. Banyak sekali artis-artis yang dulunya bukanlah siapa-siapa, mulai dari nol dan berjuang keras untuk mencapai hasil yang sekarang. Seperti Kim Jae-joong yang merupakan aktor sekaligus penyanyi dan juga pengusaha sukses ini.

Saat masih kecil, orang tuanya sudah bercerai, dan dia diasuh oleh ibunya yang bernama Woo Sae-young. Namun karena ibunya tidak punya uang, ia pun diserahkan ke keluarga lain untuk diadopsi. Namanya yang awalnya Han Jaejoon pun diubah menjadi Kim Jae-joong. Ibu kandungnya lalu menikah lagi dan berkeluarga. 

Sponsored Ad

Saat dia diadosi, dia baru berusia 4 tahun. Di keluarga barunya, dia adalah satu-satunya anak laki-laki, dan sisanya adalah 8 anak perempuan yang kemudian menjadi kakaknya.

Walaupun dia adalah anak adopsi, namun Jaejoong sangat disayang oleh keluarganya. Saat berumur 14 tahun, dia dan keluarga adopsinya sempat memotret foto keluarga. Kekompakan foto keluarga Jaejoong ini sempat viral di media.

Sponsored Ad

Walaupun keluarganya sangat menyayanginya, namun kondisi ekonomi keluarga tidaklah mencukupi. Apalagi, total anak di keluarga itu ada 9 orang. Sejak kecil Jaejoong sudah sangat pengertian dan mandiri. Pada umur 15 tahun, dia sendirian pergi merantau ke Seoul untuk mengejar mimpinya untuk menjadi artis. Hanya dengan berbekal sebuah koper kecil dengan beberapa potong pakaian, ia pun meninggalkan zona nyamannya dan pergi ke ibu kota yang asing dengan kereta.

Sponsored Ad

Nggak ada uang sepeserpun, nggak ada tempat tinggal, ditolak kerja, semua sudah pernah dialami Kim Jaejoong muda. 

Kebetulan saat itu SM Entertainment menyelenggarakan audisi menyanyi untuk menemukan talenta-talenta baru. Semua peserta yang mengikuti audisi terlihat sudah berdandan semaksimal mungkin, dan sibuk berlatih sebelum giliran mereka. Dia saat itu hanya mengenakan kaos abu-abu dan celana jins. Saat itu, dia pesimis sekali untuk menang audisi.

Sponsored Ad

Lalu, tiba juga giliran Jaejoong untuk menyanyi. Dengan gugup ia memasuki ruangan audisi dengan 5 juri yang terlihat dingin tanpa ekspresi. 

Siapa sangka, begitu ia membuka suara, suasana mengecam itu langsung menghangat! Dalam audisi itu, Jaejoong berhasil memenangkan kompetisi di kategori wajah terbaik.

Sponsored Ad

Kemenangannya itu membuatnya berhasil mendapatkan kontrak dengan SM Entertainment selama 7 tahun, dengan 2 tahun pertama sebagai trainee. 

Namun apa setelah penandatangan kontrak ini, perjuangan Jaejoong sudah selesai? Ternyata tidak.

Sponsored Ad

Perjuangan Jaejoong baru saja dimulai.

Keluarga adopsinya bukanlah keluarga ber-ekonomi cukup, Jaejoong yang tidak mau merepotkan keluarganya melakukan tiga jenis pekerjaan untuk mencukupi biaya hidupnya.

Ditambah lagi, pelatihannya itu juga membutuhkan biaya yang tidak murah. 

Sponsored Ad

Subuh-subuh sekali, ketika orang-orang masih tidur, ia sudah bangun, menaiki sepeda reyot mengantarkan koran dari rumah ke rumah. 

Siang harinya Jaejoong lanjut bekerja sebagai kuli bangunan. Setelah mengikuti kelas musik di sore hari, ia akan bekerja menjadi pelayan di restoran.

Semua pekerjaannya ini dilakukannya diam-diam selama 2 tahun saat training. 

Pernah sekali Jaejoong kehabisan uang sampai tidak bisa membeli makanan. Karena kelaparan, Jaejoong muda pernah memakan makanan sisa pelanggan yang tertinggal di meja.

Sponsored Ad

Dalam perjalanan pulang ke rumah, walaupun sedang demam, Jaejoong yang kelaparan masuk ke posko donor darah untuk mendapatkan sedikit uang.

Jaejoong dulu juga pernah menjajakan permen karet di jalan untuk menghidupi dirinya.

Pada tahun 2003, Jaejoong yang sudah menyelesaikan masa trainingnya memulai debut pertamanya sebagai anggota grup TVXQ. Single album pertama TVXQ berhasil naik ke peringkat teratas di chart music Korea. Namun saat pertama kali mengadakan acara jumpa fans, tak ada satupun fans yang mau berdiri di hadapannya dan meminta tanda tangannya. Semua fans yang datang malah berdiri mengantri di hadapan anggota TVXQ yang lain. 

Sponsored Ad

Para staf yang tidak mau hal ini diberitakan kemudian mulai menarik beberapa orang untuk berdiri mengantri di depan Jaejoong. Jaejoong yang sedih berusaha berbicara dengan gadis di depannya, namun dijawab dengan dingin dan mengatakan telah dipaksa.

"Aku dipaksa berdiri didepanmu padahal aku nggak menyukaimu."

Jaejoong yang baru masuk ke dunia entertainment tentu saja sangat syok mendengar cemoohan seperti ini. Usut diusut, ternyata banyak yang tidak menyukai Jaejoon karena wajahnya terlalu cantik. Banyak wanita yang merasa wajah Jaejoon terlihat lebih cantik dari mereka. Jaejoong pun tidak menyerah.

Ia berusaha untuk terus tersenyum dan berharap semakin banyak orang menyukainya. Dunia entertainment itu memang kejam dan gelap. Bila tidak ada fans yang menyukai, sampai kapan seorang artis bisa bertahan di dunia entertainment?

Beruntung, bakat menyanyinya yang hebat dan usahanya membuat Jaejoong berhasil sukses di dunia entertainment. Kini, Jaejoong telah menjadi salah satu idola top di Korea. 

Tentu saja setelah terkenal, tantangan yang dihadapinya tidak berhenti begitu saja. Setelah terkenal, ayah kandung Jaejoong tiba-tiba datang mencarinya dan meminta Jaejoong mengakuinya.

Saat masih kecil, ayahnya pergi begitu saja tanpa kabar. Saat dirinya sudah terkenal, sang ayah langsung mencarinya. 

Siapa yang nggak sedih bila menghadapi kejadian seperti ini?


Ayah Jaejoong mengaku bahwa, setelah bercerai dengan ibu kandung Jaejoong, hak asuh diserahkan kepada sang ibu. Sejak bercerai, sang ayah tidak pernah berkontak dengan Jaejoong dan ibunya. 
Ayah Jaejoong tahu kalau proses adopsi Jaejoong tidak resmi, oleh karena itu, secara hukum, Jaejoong masih merupakan anaknya. Ia ingin merebut hak asuh Jaejoong serta menuntut sejumlah uang.

Tentu saja berita ini mengguncangkan dunia entertainment dan sempat berdampak negatif pada ketenaran Jaejoong. Jaejoong dari awal sudah mengaku kepada SM Entertainment bahwa dirinya adalah anak adopsi, namun demi menjaga nama baik, perusahaannya merahasiakan background Jaejoong. Karena inilah, berita ini langsung viral dan membuat media Korea gempar.


Namun tak lama kemudian Jaejoong melakukan konferensi pers dan menjelaskan bahwa sang ayah telah membatalkan "naik banding" ini. Jaejoong mengatakan, "Masa lalu adalah masa lalu, masa sekarang adalah yang terpenting. Aku sudah hidup sebagai Kim Jaejoong selama bertahun-tahun dan tidak ingin berubah. Ayah dan ibu adopsiku juga sangat baik dan menyayangiku. Oleh karena itu, aku tidak ingin ada perubahan. Aku hanya berharap, keluarga kandung dan keluarga adopsiku dapat hidup harmonis."

Kini karir Kim Jaejoong sudah sangat sukses. Selain punya bakat menyanyi, dia juga sering bermain akting di drama-drama yang membuatnya mendapat banyak penghargaan. Jaejoong juga melebarkan sayapnya dengan menjadi pengusaha, membuka mall di Jepang dan berinvestasi di bidang properti. Kekayaannya itu membuat Jaejoong telah masuk daftar 10 idola K-Pop terkaya. 

Dengan background hidup seperti ini, pencapaian Jaejoong ini memang patut dikagumi dan diacungi jempol. 


Semoga dengan kisah hidup Kim Jaejoon ini, kalian dapat termotivasi dan semakin terdorong untuk menjadi lebih baik lagi.

Sumber: foyuan

Kamu Mungkin Suka