Apakah Anak Kamu Suka Menonton Kartun Diulang-Ulang? Siapa Sangka "Ini" Lho Penyebabnya!

Melakukan pekerjaan yang sama secara berulang-ulang tentunya akan membuat diri kita merasa bosan dan tidak ingin melakukannya lagi. Namun dengan melakukan pekerjaan diulang-ulang kita jadi lebih jelas untuk mengingat detailnya serta lebih memiliki banyak pengalaman.

Anak usia 3-6 tahun selalu ingin menonton tontonan kartun yang sama berulang-ulang setiap hari dan sebenarnya hal itu sangat normal. Para ahli mengatakan bahwa sebagian besar anak-anak menunjukkan karakteristik ini dalam berbagai derajat.

Sponsored Ad

Dalam kehidupan sehari-hari kita seringkali melihat anak membuka tutup pintu berkali-kali, memakai dan melepas topi di kepalanya serta meminta kita untuk membacakan buku cerita yang itu-itu saja.

Pada saat ini orang tua akan tergoda untuk mengeluh bosan dan tidak ingin membacakannya lagi. Namun yang perlu kita sadari adalah kemampuan anak dalam menangkap sesuatu belum sesempurna orang dewasa, maka dari itu mereka akan terus mengulang-ulang.

Sponsored Ad

Mereka selalu menemukan hal baru dan belajar setiap kali mereka menonton tontonan yang sama. Maka dari itu orang tua jangan pernah berkata bosan dan tidak perlu khawatir pada perilaku anak yang seperti ini.

Ajarkan terus dan gali potensi anak setiap kali beraktivitas. Pengulangan adalah senam intelektual bagi mereka. Kepribadian anak berkembang secara perlahan dan kepribadian ini akan memanifestasikan dirinya ke berbagai tingkatan. Suka mengulang kartun yang sama adalah cerminan dari hal-hal favorit anak dan sama halnya seperti mengulang kepribadian.

Sponsored Ad

Dukunglah anak dengan rajin mendengarkan lagu-lagu anak, bermain permainan anak dan baca buku berulang-ulang. Dengan demikian pertumbuhan anak akan lebih normal dan sempurna. Berilah mereka kegiatan yang membuat mereka berpikir dan banyak bergerak.

Sumber : beeper

Kamu Mungkin Suka