Lift Di Rumah Rp 15 Miliar Denny Cagur, Tersimpan Kisah Pilu dan Haru yang Baru Terungkap!

Jika melihat fakta bahwa di rumah Denny Cagur dilengkapi dengan fasilitas berupa lift, tentu banyak orang menyangka ini adalah prestige tersendiri.

Namun siapa sangka, adanya lift di rumah Denny Cagur ternyata bukan semata-mata untuk menyokong kesan mewah dari rumah yang nilainya ditaksir hampir Rp 15 miliar tersebut.

Sponsored Ad

Ada pesan haru dan niat tulus di balik penambahan fasilitas lift di rumah Denny Cagur.

Dan hal ini diungkapkan Denny Cagur lewat salah satu segmen InspiRANSi di channel YouTube Raffi Ahmad.

Sponsored Ad

Seperti kita ketahui, Denny Cagur adalah salah satu dari sekian selebriti Tanah Air yang memiliki fasilitas lift alias elevator di rumahnya.

Butuh kocek yang cukup fantastis untuk melengkapi rumah dengan fasilitas lift.

Apalagi, daya listrik yang digunakan untuk memfasilitasi lift juga tidak sedikit.

Sponsored Ad

Dalam video segmen InspiRANSi yang diunggah channel YouTube Rans Entertainment kemarin (8/2/2019), Raffi Ahmad mengulik soal adanya fasilitas lift di rumah Denny Cagur.

Ternyata, pengadaan lift di rumah Denny Cagur ini ada sangkut-pautnya dengan kesehatan ayah Denny Cagur saat itu.

"Impiannya Denny itu gue tahu, pengen bokap ngelihat rumah ini.

"Tapi kan belum kesampaian waktu itu ya, Den?" tanya Raffi Ahmad kepada Denny Cagur yang berbaring di sampingnya.

Sponsored Ad

Mengiyakan pernyataan Raffi Ahmad tersebut, Denny Cagur mengungkap alasan kenapa impian tersebut belum atau tak akan pernah tercapai.

Ia menceritakan bahwa impiannya ini juga ada hubungannya dengan fasilitas lift yang ada di rumah Denny Cagur.

Sponsored Ad

"Di rumah gue ada lift itu, ya waktu itu untuk bokap gitu," kata Denny Cagur.

Denny Cagur menceritakan betapa repot dan sulitnya sang Ayah ketika bertandang ke rumah Denny Cagur pada waktu itu.

Sponsored Ad

Hal ini dikarenakan ayah Denny Cagur sudah sakit-sakitan dan menggantungkan mobilitasnya dengan sebuah kursi roda.

Untuk masuk dan berpindah lantai di rumah Denny Cagur, ayahnya harus dibopong dan Denny tahu ini rasanya justru jadi tak nyaman buat sang Ayah.

Sponsored Ad

"Waktu bokap gue ke sini, di bawah baru parkir, kursi roda turun dari mobil bokap gue itu harus diangkat ke teras.

"Mau ke ruang tamu diangkat lagi.

"Ya bokap gue nggak nyaman.

"Ya Allah, kasihan banget sih bokap gue masa setiap ke sini harus diangkat-angkat gitu sama gue sama abang-abang gue.

"Nah, makanya gue bikin lift.

"Seneng banget waktu baru gue beli liftnya.

"Gue cerita ke Papa, di rumah Papa, 'Pa, alhamdulillah Denny udah beli lift buat Papa.'

Sponsored Ad

"'Nanti kalau Papa ke rumah Denny nggak usah diangkat-angkat lagi kaya kemarin.'

"'Nanti Papa nggak sakit, nggak ribet'," lanjut Denny Cagur.

Sponsored Ad

Namun nasib berkata lain.

Seusai Denny Cagur membeli lift untuk rumah, ayahnya justru jatuh sakit dan harus menjalani perawatan di rumah sakit.

Dan yang paling pedih, saat lift sudah siap dipakai di rumah, ayah Denny Cagur justru sudah keburu menghadap Yang Maha Kuasa.

"Pas udah gue beli, bokap masuk rumah sakit.

"Lift dipasang, lift jadi, bokap udah keburu nggak ada," ungkap Denny Cagur.

Wah, ternyata tujuan Denny Cagur menyediakan lift di rumahnya ini jauh dari alasan bermewah-mewahan ya?


Sumber: Grid

Kamu Mungkin Suka