Minta Dibikinin Omelet, Ibu Malah Masakin "Benda Pink" Ini?! Pas Icip, Rasanya Wuenakk!

Kebetulan sekali hari ini aku bangun pagi. Karena ibu belum masak dan aku bosan dimasakin ind#mie terus, aku pun minta dibikinin omelet. Yang kubayangin itu telur dadar warna kuning, eh tapi yang datang malah telur pink-pink gini?!!

Karena nggak berani makan, aku pun mencoba mengintip ke dapur.. Ku lihat adonan telur ibu di wajan penuh dengan warna pink!

Sponsored Ad

Dengan panik aku pun bertanya, ini apaan bu??! 
"Kamu coba aja dulu!" kata ibu dengan senyum mencurigakan.

Dengan rasa ragu, aku pun memberanikan diri menggigit sedikit bagian telur itu. Waktu masuk ke mulut, ekspresiku sungguh sulit untuk dideskiripsikan dengan kata-kata!! Rasanya enak banget!!
Setelah kutanya ke ibu, "Apaan ini bu? Kok enak?", akhirnya ibu pun memberitahukan rahasianya...

Sponsored Ad

Ternyata, pink-pink itu adalah KULIT BUAH NAGA alias dragon fruit!!!

Sponsored Ad

Buah naga adalah buah yang mulai digemari banyak orang. Semakin banyak supermarket atau pasar yang memasok buah dengan kulit yang tebal ini. Rasanya yang tidak terlalu manis sangat menyegarkan, apalagi bila disantap di tengah panasnya cuaca. Namun kulitnya yang sangat tebal sering membuat kita merasa sayang untuk dibuang. Selain bisa dijus, ternyata kulit buah naga bisa diolah menjadi menu lain! Penasaran? Yuk kita simak lebih jauh lagi!

Bahan:

Sponsored Ad

-Kulit buah naga secukupnya

-2 butir telur

-Garam

-Minyak sayur

-Lada putih

Untuk mengupas kulit buah naga, kita bisa membuat lubang menggunakan pisau, lalu tarik kulitnya dengan tangan.

Sponsored Ad

Cincang kulitnya kecil-kecil sampai halus. Kamu bisa alasi talenan dengan kertas minyak biar papan talenan tidak ternoda warna pink.

Sponsored Ad

Masukkan hasil cincangan ke mangkok, tambahkan 2 butir telur dan berikan garam secukupnya, serta merica.

Aduk dengan garpu atau sumpit sampai tercampur rata.

Panaskan teflon, dan tuang sedikit minyak sayur atau blue band. Setelah minyak sudah cukup panas, tuang adonan telur dan kulit buah naga ke dalam teflon. 

Sponsored Ad

Saat memasak, gunakan api kecil agar adonan tidak gosong.

Setelah bagian bawah sudah mengeras, balik permukaannya dan dadar lagi sampai telur berwarna kuning kecoklatan.

Gulung seperti ini dan potong kecil-kecil.

Sponsored Ad

Tadaaa!

Telur dadar merah siap disajikan deh! Hmm... Warnanya sungguh menarik hati dan bikin ngiler yah!

Sponsored Ad

Beberapa hal yang harus diperhatikan:

-Menu telur dadar buah naga ini hanya bisa menggunakan KULIT buah naga. DAGING buah naga tidak cocok didadar karena terlalu berair. 

Jadi daging buah naga hanya bisa dimakan dan tidak cocok untuk jadi masakan yah.. 

-Saat mendadar telur, nyalakan api kecil karena kulit buah naga mudah gosong. 

-Bila ingin memakan telur dengan rasa yang manis, kamu bisa ganti garam dengan gula.

Bila suka dengan resep ini, jangan lupa like dan bagikan yah!

Sumber: eathealth

Kamu Mungkin Suka