Pria Ini Membatalkan Pesanan Ojol Sambil Memaki Sang Driver. Reaksi Orang di Sekitar, Bikin Hati Netizen Terenyuh

Beberapa waktu lalu viral postingan instagram mengenai seorang pengemudi ojek online yang harus diputus mitra karena ordernya dibatalkan dan terpaksa di putus mitra oleh perusahaan tempatnya bernaung. Sungguh sangat disayangkan karena sang bapak tak bisa lagi mencari uang. Padahal, pendapat satu - satunya adalah dari menjadi pengemudi ojek online. Postingan tersebut memancing banyak komentar yang prihatin dengan keadaan si bapak. Mereka menilai, terkadang para pelanggan tak tahu diri dan seenaknya membatalkan pesanan.

Sponsored Ad

Maka dari itu, tim pemilik Kanal Youtube Moslem Society mencoba untuk melakukan sebuah percobaan sosial. Dimana mereka akan menyamar sebagai pengendara ojek online dan seorang yang memesan makanan kemudian membatalkan pesanan tersebut ketika sang ojek online sampai. Mereka ingin melihat bagaimana reaksi orang - orang sekitar dengan hal ini. Apakah mereka peduli dengan sang ojek online atau justru malah marah - marah dengan sang ojek online? Mari kita saksikan selengkapnya.

Sponsored Ad

Siang itu, seseorang duduk di taman sambil menunggu pesanan makanan yang dia pesan dari aplikasi ojek online. Dirinya menunggu sekian lama hingga makanan tersebut datang. Ketika ojek tersebut membawakan makanan, sang penerima tak mau menerimanya. Karena menurut sang penerima diirnya memesan ayam geprek, bukan ayam goreng seperti yang ada di dalam bungkusan tersebut. Sang penerima pun marah karena pesanannya tak sesuai. Dirinya mulai memaki sang ojek online karena pesanan yang tak sesuai. Pengemudi ojek online tersebut hanya bisa diam ketika dimarahi dan dimaki seperti itu.

Sponsored Ad

Sang penerima pun tak mau membayar karena pesanannya tak sesuai dengan yang dia mau. Sang ojek online sudah mencoba berkilah dirinya hanya mengantar, untuk urusan isi dari kotak tersebut bukan dirinya yang bertanggung jawab. Tetap saja sang penerima tak mau mengambil kotak tersebut dan pergi begitu saja. Setelah itu, banyak orang yang menaruh simpati kepada sang ojek online. Mereka mencoba untuk membeli kotak - kotak tersebut sesuai dengan harga pada awalnya. Sang ojek online menolak dan berlalu begitu saja.

Sponsored Ad


Setelah beberapa menit, sang ojek online dan sang penerima makanan tadi kembali mendatangi mereka yang sedari tadi duduk dan berbaik hati kepada sang ojek online yang di jahati oleh sang penerima makan. Mereka berdua menjelaskan bahwa mereka hanya melakukan sebuah percobaan sosial dan ternyata banyak orang yang peduli dengan ojek online yang dimarahi oleh pelanggan. Wah, semoga saja kebaikan ini terus menyebar ya !


Sumber : Youtube

Kamu Mungkin Suka