Ternyata Ini Alasan Uban Sering Muncul Meski Usia Masih Muda!

Pernahkah kamu bertemu dengan seorang teman atau kenalan yang umurnya masih muda namun sudah nampak uban pada rambutnya!

Rambut berwarna putih karena sel berhenti memproduksi pigmen warna. Hidrogen peroksida alami pun bisa terbentuk di rambut seperti zat pada krim bleaching. 

Sponsored Ad

Biasanya, rambut putih mulai tumbuh pada pertengahan usia 30-an untuk orang kulit putih. Sedangkan orang Asia di usia akhir 30-an dan orang Afrika serta Amerika di pertengahan usia 40-an. Namun uban bisa saja muncul sebelum waktunya. Ada beberapa faktor yang menyebabkan rambut beruban sebelum usianya. 

1. Genetik

Berdasar laporan di Indian Journal of Dermatology, Venereology and Leprology uban yang muncul di usia muda kebanyakan disebabkan oleh kondisi genetik. Jadi jika memiliki keluarga yang beruban meski belum berusia akhir 30-an, maka Anda kemungkinan juga akan mengalaminya. 

Sponsored Ad

Ras dan etnis pun memainkan peran. Beda ras, beda pula usia memutihnya rambut secara prematur. Orang kulit putih disebut memiliki uban terlalu dini di usia awal 20-an, orang Asia di usia 25 dan untuk orang Afrika dan Amerika mulai usia 30 tahun. 

2. Stres

Stres ternyata berpengaruh pada timbulnya uban. Sebuah studi dari New York University menemukan sel yang bertanggung jawab pada warna rambut bisa habis saat tubuh dalam kondisi stres. 

Sedangkan studi lain menyebut hal berbeda. Stres memang memainkan peran, tetapi ini hanya bagian kecil dari kondisi kesehatan yang sesungguhnya. 

Sponsored Ad

3. Mengidap penyakit tertentu

Rambut beruban secara prematur bisa disebabkan penyakit. Saat mengalami gangguan kelenjar tiroid, rambut bisa beruban. Kelenjar tiroid menghasilkan hormon yang berfungsi mengatur metabolisme, detak jantung, siklus menstruasi, serta proses lain dalam tubuh termasuk produksi pigmen rambut. Tak heran ini pun bisa membuat rambut beruban. 

Orang yang mengalami gangguan autoimun juga menimbulkan efek serupa. Tak hanya rambut, autoimun juga menyebabkan warna kulit tidak rata atau disebut vitiligo. 

Sponsored Ad

4. Kebiasaan merokok

Studi pada 2013 yang dipublikasi di Italian Dermatology Online Journal menunjukkan perokok 2,5 kali lebih berisiko beruban sebelum usia 30-an dibanding nonperokok. Studi pada 2015 pun menunjukkan hal yang sama. 

5. Bahan kimia pada produk rambut

Produk perawatan rambut seperti sampo, kondisioner dan cat rambut berkontribusi pada rambut beruban prematur. Produk mengandung bahan yang cukup 'keras' sehingga mengikis melanin rambut. 

Sponsored Ad

Komponen hidrogen peroksida pada cat rambut adalah salah satu zat kimia yang bisa merusak rambut. Penggunaan berlebih bisa membuat rambut cepat beruban.

6. Kekurangan nutrisi

Kekurangan nutrisi penting berperan dalam kemunculan uban. Contohnya kekurangan vitamin B12 bisa mendorong kerontokan rambut dan uban. 

Radikal bebas bisa menimbulkan proses oksidatif yang merusak sel. Perlu asupan makanan yang mengandung antioksidan sehingga bisa melawan radikal bebas.  


Sumber : cnn 

Kamu Mungkin Suka