Luasnya 2 Hektare, Siapa Sangka Didalam Rumah Mandra Ada Makam Orangtua dan Kakaknya!

Bukan cuma jadi tempat tinggal, rumah Mandra yang terletak di kawasan Cimanggis, Jawa Barat, ini kabarnya jadi tempat “persinggahan jiwa”. Selain itu, pastinya ukuran rumah itu juga sangat luas.

Gak heran sih kalau komedian asli Betawi ini punya rumah yang berukuran besar. Mandra memang memiliki karier yang sukses di dunia hiburan.

Sponsored Ad

Asal kamu tahu, karier pria kelahiran 1966 silam ini dimulai dari Lenong Betawi. Berkat sinetron Si Doel Anak Sekolahan, nama Mandra pun melejit.

Di tahun 2000, dia bahkan tampil di sebuah sinetron komedi yang terinspirasi dari serial action Barat Renegade yang diperankan oleh Lorenzo Lamas. Nama sinetron itu dibikin mirip yaitu “Mandragade.” Di sana, Mandra jadi pemeran utama yang setiap harinya menunggang moge lho.

Beberapa sinetron lain yang dibintanginya adalah Tarzan Betawi, Juleha, Janggo Betawi, Kabayan Anak Betawi, hingga Dunia Terbalik. Gak hanya sinetron, Mandra juga tampil di banyak iklan hingga film layar lebar lho.

Sponsored Ad

Berkat kesuksesan itulah Mandra yang lahir dari keluarga dengan ekonomi pas-pasan, mampu membeli sebuah aset properti yang luar biasa keren. Penasaran sama rumah Mandra? Yuk simak ulasannya di bawah sini.

1. Luasnya nyaris 2 hektare dan bergaya Betawi Tempo Doeloe

Wuih, kalau luasnya saja sampai 2 hektare berarti rumah ini gak jauh beda sama rumahnya almarhum Bob Sadino.

Sponsored Ad

Halaman rumah Mandra memang sangat luas, dipakai buat main bola pun bisa banget. Bisa jadi Mandra memang membeli tanah lapang, yang akhirnya dia jadikan hunian.

Terlihat bahwa di halaman rumah ini ada beberapa bangunan berukuran kecil. Desain bangunan itu terlihat klasik dan memiliki unsur Betawi.

2. Interior cukup mewah

Gimana dengan interiornya? Bisa dibilang nuansa interiornya mirip seperti rumah-rumah Indonesia pada umumnya dan tergolong cukup mewah.

Sponsored Ad

Dari segi penataan, perabotan-perabotan di rumah itu tersusun rapi alias gak berantakan. Hiasan-hiasan rumahnya juga gak lebay.

Mungkin satu benda yang terlihat eye catchy di rumah itu adalah sebuah lemari besar yang ternyata dijadikan tempat menyimpan boneka. Bisa jadi itu boneka milik putri Mandra.

Ruang makan di rumah artis itu juga sepertinya bisa menjamu banyak orang. Jelas saja, saat Ramadan atau lebaran pasti ponakan hingga cucu Mandra pada main ke rumah yang megah itu.

Sponsored Ad

3. Ada bangunan yang dijadikan tempat nongkrong

Di rumah Mandra, ada satu bagian yang terlihat cukup lapang, yang katanya sering digunakan sebagai tempat nongkrong. Kalau diperhatikan, bangunan ini didominasi unsur kayu dan terlihat kosong melompong tanpa perabotan.

Mandra bilang, ketika bagian rumah yang ini diisi perabotan, kadang perabotan itu dipindahkan lagi oleh orang rumah. Alhasil lebih baik dibiarkan kosong saja.

Sponsored Ad

Secara kasat mata, ruangan ini memang pas dijadikan tempat lesehan. Jendelanya yang besar tentunya membuat sirkulasi udara di ruangan ini jadi lebih baik. Adem pastinya ya.

4. Makam orangtua dan kakak pertamanya

Mengapa rumah Mandra disebut sebagai tempat persinggahan jiwa? Tentu saja karena di halaman belakang rumahnya yang luas, terdapat sebuah bangunan dengan pagar kayu yang ternyata difungsikan sebagai makam.

Sponsored Ad

Keberadaan makam keluarga inilah yang memperkuat unsur Betawi di rumah Mandra. Memakamkan kerabat di tanah sendiri, merupakan kebiasaan yang kerap dilakukan oleh warga asli Betawi.

Makam keluarga ini juga dibuat senyaman mungkin oleh Mandra. Tujuannya agar para keluarga yang berziarah ke makam orangtua Mandra, bisa duduk santai lesehan di sini.

Intinya, makam di rumah Mandra jauh dari kata seram deh. Mandra sendiri yang bilang lho, justru saat lebaran tiba, tempat ini ramai oleh para sanak saudara Mandra.

Sponsored Ad

5. Garasi mobil dengan atap tertutup

Garasi mobil di rumah artis Indonesia itu memang gak dilengkapi dengan gerbang. Buat apa juga pakai gerbang, kan garasinya ada di halaman.

Akan tetapi, mobil-mobil tersebut ditempatkan di satu bangunan dengan atap tertutup.

Sponsored Ad

Sejatinya, halaman rumah Mandra juga sudah cukup jadi parkiran banyak mobil. Hanya saja, kalau semua mobilnya diparkir di bawah terik matahari tentu lama kelamaan catnya bisa jadi kusam.

Kita akan bahas koleksi mobil Mandra di kesempatan selanjutnya ya.

6. Ada peternakan ayam, bebek entok, dan penangkaran gurame

Nah ini dia wilayah terpenting di rumah Mandra. Mandra ternyata punya peternakan unggas dan penangkaran gurame lho di rumahnya.

Dia memang sengaja beternak ayam kampung. Jadi, ketika ingin menyantap daging ayam, tinggal masuk ke kandang, ambil ayamnya dan potong. Mau bikin telur dadar, juga tinggal ambil telur di kandang saja, praktis kan?

Gak usah beli daging ayam di supermarket pun jadi. Dagingnya juga dijamin lebih segar karena ayamnya baru dipotong.

Begitupun jika Mandra ingin makan Pecak Gurame dan lainnya. Ikannya tinggal ambil dari kolam rumahnya saja.

7. Di rumah Mandra ada juga mushola

Lokasi Mushola di rumah Mandra juga ada di pekarangan rumahnya. Tentu saja, tempat ini bakal menjadi tempat ternyaman untuk beribadah.

Itulah penampakan rumah Mandra yang sangat luas dan bernuansa Betawi tempo dulu. Kira-kira tertarik gak membangun rumah kayak Mandra?

Kalau memang tertarik, tipsnya utamanya adalah membeli dulu tanahnya. Setelah itu, nabung untuk membeli beberapa beberapa petak tanah lainnya agar luas tanahmu bertambah.

Jika tanahmu sudah cukup luas, mulailah menabung untuk membuat bangunan di tanah lapang itu. Pelan-pelan saja, gak usah buru-buru. Intinya ketika pemasukan kita lagi besar, kita bisa mencicil pembangunan rumah.


Sumber: moneysmart.id

Kamu Mungkin Suka